“‼️ PEMBUKAAN PELATIHAN DI FEBRUARI ‼️
Ada banyak pembukaan pelatihan di bulan Februari lho, Digiers! Liat postingan setelah ini untuk lihat tema pelatihan nya ya!,” demikian pengumuman di akun media sosial digitalent.kominfo
Digital Talent Scholarship (DTS) adalah program pelatihan pengembangan kompetensi yang telah diberikan kepada talenta digital Indonesia sejak tahun 2018. Program ini ditunjukan untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing, produktivitas, profesionalisme SDM bidang teknologi informasi dan komunikasi bagi angkatan kerja muda Indonesia, masyarakat umum, dan aparatur sipil negaradi bidang Komunikasi dan Informatika sehingga dapat meningkatkan produktivitas dan daya saing bangsa di era Industri 4.0, serta mampu memenuhi kebutuhan tenaga terampil di bidang teknologi.
Program DTS secara garis besar dibagi menjadi delapan Akademi, yaitu:
- 1. Fresh Graduate Academy (FGA) – Lulusan Baru
- 2. Vocational School Graduate Academy (VSGA) – Lulusan Vokasi
- 3. Thematic Academy (TA) – Pelatihan Tematik
- 4. Professional Academy (ProA) – Pekerja Terampil
- 5. Government Transformation Academy (GTA) – Aparatur Sipil Negara
- 6. Digital Entrepreneurship Academy (DEA) – Wirausaha & UMKM
- 7. Digital Leadership Academy (DLA) – Pimpinan Digital
- 8. Talent Scouting Academy (TSA) – Mahasiswa
Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dalam hal ini berupaya untuk menciptakan ekosistem seimbang untuk memaksimalkan peran pentahelix (pemerintah, komunitas/masyarakat, institusi pendidikan tinggi, dunia usaha, dan media) untuk menjadi fasilitator dan akselerator pendukung ekonomi digital.
Program Digital Talent Scholarship terbuka bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia dengan syarat memiliki NIK.
Seluruh proses seleksi untuk mengikuti Program Digital Talent Scholarship tidak dipungut biaya apapun atau gratis.
Beasiswa yang akan diberikan kepada 100.000 talenta yang terpilih.
Pelatihan DTS dapat diikuti secara online dan offline. Detail pelaksanaan pelatihan dapat dilihat di laman masing masing pelatihan.
Peserta akan melakukan pembelajaran melalui LMS (Learning Management System). Cara pembelajaran dari setiap pelatihan dapat berbeda namun mencakup:
- Pelatihan offline (untuk pelatihan offline)
- Pelatihan online
- Sesi pembelajaran live melalui Zoom
- Sesi tanya jawab
- Tugas
- Pre-test dan post-test
- Ujian akhir
Peserta yang telah menyelesaikan pelatihan sampai selesai akan mendapatkan beberapa benefit:
- Sertifikat Completion
- Kesempatan Sertifikasi Global
- Akses materi Mentor Class di Platform Diploy
- Akses Virtual Internship di Platform Diploy
- Penggantian Uang Pulsa
*benefit yang diberikan tergantung akademi pelatihan dan tema pelatihan yang dipilih
Peserta dapat membuat akun di laman digitalent.kominfo.go.id dengan mempersiapkan NIK, e-mail aktif, nomor telepon aktif dan data diri. Lakukan verifikasi melalui e-mail atau nomor telepon untuk mengaktifkan akun.